Berapa Lama Sekolah Pramugari
Berapa Lama Sekolah Pramugari? Gambaran yang sering muncul ketika mendengar Sekolah Pramugari yaitu Biaya yang sangat mahal. Wanita-wanita yang memiliki profesi pramugari pada umumnya lahir dari latar belakang keluarga yang berada.
Untuk menjadi seorang pramugari tak perlu untuk mencapai gelar sarjana, karena target utama dari sekolah pramugari yaitu untuk menguasai ilmu kepramugarian. Lalu, berapa lamakah sekolah pramugari yang dibutuhkan? Apakah sama dengan pendidikan di perguruan tinggi untuk mencapai gelar sarjana?
Berapa Lama Sekolah Pramugari Hingga Siap Kerja di Penerbangan.
Salah satu sekolah penerbangan terbaik di Indonesia yaitu FAAST Penerbangan, telah membuka program pendidikan pramugari dengan lama pendidikan hanya dengan waktu 7 bulan. Yaitu 5 bulan pendidikan dikampus, dan sisanya praktik atau On theJob Training di bandara.
Waktu yang singkat untuk menjadi seorang pramugari yang siap kerja secara profesional. Tentu hal ini Sangat berbeda sekali dengan pendidikan di sekolah tinggi ataupun universitas untuk mencapai gelar sarjana.
Hal itu dikarenakan, Pendidikan di sekolah pramugari hanya fokus mempelajari tentang ilmu kepramugarian ataupun ilmu penerbangan yang ada kaitannya dengan profesi seorang pramugari. Adapun beberapa hal yang harus dikuasai sebagai berikut:
Ilmu Pengetahuan yang Wajib Dimiliki oleh Pramugari Profesional
Gromming, cara berpakaian serta tingkah laku dan tutur kata yang baik. Menjadi seorang pramugari dituntut untuk menjadi pribadi yang menyenangkan bagi penumpang. Tak hanya penampilan yang rapi, sopan, dan menarik, etika serta tata krama harus diutamakan.
Karena sebagai seorang pekerja dari sebuah maskapai, kenyamanan dan kepuasan penumpang menjadi hal pokok. Tak perlu khawatir untuk Anda para muslimah yang bermimpi menjadi pramugari. Syarat menjadi pramugari tak harus lepas hijab, wanita berhijab juga diperbolehkan untuk menjadi pramugari.
Menguasai Bahasa Asing
Mahir berbahasa Inggris, sudah menjadi hal lumrah bahwa pramugari harus memiliki basic bahasa inggris yang baik. Selain untuk penerbangan keluar negeri, juga untuk melayani penumpang yang berasal dari luarnegeri ketika dalam penerbangan antar kota di Indonesia.
English for Aviation merupakan salah satu pelajaran yang didapatkan dari sekolah penerbangan. Jadi, jika Anda seorang calon pramugari yang belum mahir berbahasa inggris tak perlu risau, karena akan diajarkan ketika pelatihan. Salah satu pelajaran yang akan Anda dapatkan ketika memilih FAAST sebagai sekolah penerbangan Anda.
Pengetahuan Tentang Ilmu Penerbangan
Pengetahuan tentang penerbangan, di FAAST Penerbangan disediakan pelajaran tentang dunia penerbangan. Bekerja pada maskapai penerbangan harus pula mengetahui dan menguasai ilmu-ilmu tentang penerbangan. Adapun beberapa pengetahuan tentang penerbangan yaitu;
- Memahami prosedur keselamatan penumpang ketika keadaan mengharuskan pesawat landing di lautan.
- Memahami cara penggunaan oksigen bila tekanan udara yang berada diatas kabin menurun bahkan hilang secara tiba-tiba.
- Siap siaga jika ada penumpang yang sakit, dilayani dengan baik hingga seorang penumpang yang sakit dapat kembali tenang.
- Pengambilan sikap yang cekatan jika terdapat pembajakan pesawat.
- Dll.
Mempresentasikan Prosedur Keselamatan
Selain itu, pramugari harus dapat memimpin dan mempresentasikan prosedur keselamatan pada penumpang secara baik dan mudah dipahami. Sikap yang wajib dipertahankan bagi seorang pramugari adalah tetap tenang dan sigap ketika terdapat tanda-tanda darurat pada pesawat. Memahami tata cara memadamkan api secara efisien ketika secara tiba-tiba terjadi kebakaran didalam pesawat. Bekerja dengan baik bersama awak kabin lainnya.
Baca Juga: Informasi Pendaftaran Sekolah Pramugari Terbaik di Indonesia.
Menjadi seorang pramugari yang profesional tak melulu tentang pemahaman dan pelaksanaan teori dan praktikum yang baik. Tak juga tentang berapa lama sekolah pramugari singkat atau lama.
Melainkan niat dari hati siap mengorbankan diri untuk apapun yang akan terjadi kedepannya. Ketika terjadi kecelakaan akan lucu jika terdengar berita bahwa pramugari selamat sedangkan semua penumpang meninggal. Sebagai pramugari harus siap memprioritaskan penumpang sebagai keselamatan utama.
Semua keahlian diatas akan anda dapatkan jika mengikuti pendidikan pramugari di FAAST Penerbangan, Karena FAAST adalah salah satu lembaga pendidikan terbaik di Indonesia yang siap mengantarkan anda menjadi calon pramugari yang siap kerja.
Sekian Informasi Tentang Berapa Lama Sekolah Pramugari di FAAST Penerbangan dan Ternya Masa Pendidikanya Hanya Selama 6 Bulan Saja Dengan Biaya Pendidikan Sebagai Berikut. Selengkapnya klik disini!